Kim Soo Hyun (diperankan oleh Lee Bo Young) merupakan seorang penulis yang kehilangan anaknya karena diculik dan ditemukan tewas mengapung di sebuah danau. Sebelumnya, Kim Soo Hyun adalah tipikal ibu yang perfesksionis dan over protective terhadap anaknya. Pada suatu ketika terjadi kasus pembunuhan berantai, dan Kim Soo Hyun berinisiatif untuk menulisnya dan menampilkan di televisi. Tidak disangka, korban selanjutnya salah anaknya sendiri. Setelah mengetahui bahwa ia kehilangan anaknya, Kim Soo Hyun pun mencoba untuk bunuh diri. Tak disangka, ia terbangun di 14 hari sebelum kejadian itu terjadi. Kim Soo Hyun pun berusaha semaksimal mungkin untuk mencegah kematian anaknya dibantu dengan Ki Dong Chan (diperankan oleh Cho Seung Woo).
Drama bergenre misteri yang mengusung tema penjelajahan waktu ini tayang setiap Senin dan Selasa di stasiun TV SBS dengan 16 episode. God’s Gift: 14 Days dibintangi oleh Lee Bo Young dan Cho Seung Woo ini tayang menggantikan drama sebelumnya yang berjudul A Word From Warm Heart. Selain itu, Kim Tae Woo, Jung Gyu Woon, Kim Yoo Bin, serta aktris dan aktor lainnya turut mewarnai jalan cerita dalam drama ini .Drama yang ditulis oleh Choi Ran ini mulai tayang pada 3 Maret 2014.
Casting God\’s Gift: 14 Days




Judul : | God\’s Gift: 14 Days |
Genre : | Mystery, Fantasy |
Pemeran : | Lee Bo-young ,Jo Seung-woo ,Kim Tae-woo ,Jung Gyu-woon ,Kim Yoo-bin |
Jumlah Episode | 16 episode |
Disiarkan | SBS |
Rilis | 3 Maret – 22 April 2014 |
Tinggalkan Balasan