Oh Jin Hee (diperankan oleh Song Ji Hyo) adalah seorang ahli gizi. Ia bertemu dengan Oh Chang Min (diperankan oleh Choi Jin Hyuk) yang merupakan seorang mahasiswa kedokteran. Karena adanya perselisihan dalam keluarga mereka dan ibu Oh Chang Min yang tidak meretui, Oh Jin Hee dan Oh Chang Min memutuskan untuk menikah dini dan kabur dari keluarganya masing-masing, Namun, ternyata cinta saja tidak cukup. Pertengkaran demi pertengkaran terus terjadi selama setahun mereka menikah. Karena pernikahan mereka yang tidak berjalan lancar, mereka pun akhirnya memutuskan untuk berpisah. Oh Jin Jee dan Oh Chang Min pun kembali menjalani hidup masing-masing dengan sama-sama menyelesaikan pendidikan dokter mereka. Pada akhirnya, mereka bertemu lagi 6 tahun kemudian dengan situasi sama-sama menjadi seorang magang di rumah sakit yang sama.
Drama bergenre romance yang bertemakan kedokteran ini tayang setiap Jumat dan Sabtu di stasiun TV tvN yang menemani penggemar dengan 21 episode. Emergency Couple yang dibintangi oleh Song Ji Hyo dan Choi Jin Hyuk ini menggantikan drama sebelumnya yang berjudul Reply 1994. Lee Pil Mo, Choi Yeo Jin, dan Clara juga turut meramaikan drama ini. Drama ini tayang mulai 24 Januari 2014.
Casting Emergency Couple


Judul : | Emergency Couple |
Genre : | Romantic Comedy |
Pemeran : | Song Ji-hyo ,Choi Jin-hyuk |
Jumlah Episode | 21 episode |
Disiarkan | TVN |
Rilis | 24 Januari – 5 April 2014 |
Tinggalkan Balasan